promo wisata bali september november 2015

paket tour bali akhir tahun 2015 dan tahun baru 2016

Minggu, 06 Januari 2013

Paket Wisata Full Day Tour Murah di Bali

Bali yang dijuluki Pulau Seribu Pura, memang sangat cocok karena hanya di Bali yang terdapat banyak Pura dan Pura yang terbesar di Indonesia juga terdapat di Bali. Pura terbesar itu adalah Pura Besakih. Pura Besakih adalah sebuah komplek pura yang terletak lereng Gunung Agung yaitu Gunung tertinggi di Bali, tepatnya di Desa Besakih, Kecamatan Rendang Kabupaten Karangasem, Bali.Banyak wisatawan Lokal maupun Manca Negara yang datang mengunjungi Pura ini. Di Bali tidak hanya terkenal dengan adanya banyak Pura namun juga banyak tempat wisata yang indah bahkan wisata dengan pantai - pantai yang indah ada di Bali. Banyak wisata pantai yang bisa dikunjungi. Tidak hanya Pantai Kuta, Lovina, Dreamland, dan Tanah Lot saja! Ternyata Bali masih menyimpan Virgin Beach, pantai di Kabupaten Karangasem yang masih tejaga dari tangan-tangan turis.

Siapa bilang tidak ada lagi pantai yang bersih dan tenang di Bali. Buktinya di Desa Perasi, Kabupaten Karangasem, terdapat Virgin Beach yang memang masih perawan. Perawan dari ulah tangan-tangan jahil manusia yang sudah mengotori pantai-pantai di Pulau Dewata dengan sampah.

Kalau anda ingin mengikuti tour selama 1 hari penuh yang mengunjungi Pura terbesar di Bali bahkan di Indonesia serta pantai yang masih sangat alami, anda bisa memilih Paket Wisata
Pura Besakih - Taman Ujung - Virgin Beach Tour. Anda akan diantar oleh sopir kami yang ramah menuju ke tempat - tempat wisata yang indah di Bali.

Tour diawali dengan langsung mengunjungi Pura Besakih yg bisa ditempuh 2,5 jam berkendara dari Kuta. Pulang dari Besakih kita istirahat di Bukit Jambul yang terkenal dengan sawah teraseringnya sambil menikmati makan siang. Kemudian kita menuju Taman Ujung Soekasada Karangasem yang merupakan peninggalan Kerajaan Karangasem dulu. Dari Taman Ujung kita menuju Pantai Prasi atau yg terkenal dengan sebutan Virgin Beach. Pantai berpasir putih yang memang masih sepi dan bersih. Makan malam di Candidasa sebelum kembali ke Hotel untuk beristirahat.

Perjalanan yang sangat mengasyikkan selama menikmati wisata di Bali apabila anda memilih Paket Wisata
Pura Besakih - Taman Ujung - Virgin Beach Tour. Liburan anda di Bali akan menjadi berbeda dengan liburan di Bali sebelumnya yang hanya mengunjungi obyek wisata seperti : Pantai Kuta, Pura Tanah Lot dan yang lainnya.

Selamat Berlibur